PENUTUPAN KEGIATAN PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN (PLP) MAHASISWA UNIVERSITAS QOMARUDIN DI MAN 1 GRESIK

Gresik, 3 Oktober 2023. Mahasiswa PLP dari Universitas Qomarudin yang berjumlah 16 mahasiswa melakukan lepas pisah atau penutupan kegiatan yang telah dilaksanakan selama satu bulan di MAN 1 Gresik. Pada kesempatan tersebut hadir pula dosen pembimbing lapangan Bapak M. Mahbub, M.Pd.

Dalam sambutannya, dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Qomarudin itu menyampaikan apresiasi yang mendalam dan ucapan terima kasih atas kesediaan MAN 1 Gresik membimbing mahasiswa PLP selama satu bulan. Tentunya PLP ini merupakan sebuah pengalaman berharga bagi 16 mahasiswa UQ yang mengikuti PLP. Apa yg dipelajari belum tentu sama dengang yang ada di lapangan. Ucapan terima kasih pula kepada semua guru Pamong sudah merealisasikan ilmu di lapangan.

Drs. H. Muhari, M.Pd.I selaku kepala madrasah menyampaikan ucapan maaf kepada dosen pembimbing lapangan dan juga 16 mahasiswa PLP selama satu bulan di MAN 1 Gresik apabila ada beberapa hal yang kurang berkenan atau tidak sesuai di hati para mahasiswa. Beliau menambahkan bahwa seperti inilah episentrum dunia pendidikan yang sesungguhnya. Apabila di bangku kuliah para mahasiswa belajar secara teoritis dan kajian pustaka atau literatur mengenai sistem pendidikan, manajemen pendidkan, dan pola pembelajaran. Maka selama satu bulan yang telah dilalui sebagai pembelajaran interaksi langsung dengan dunia pendidkan. Sehingga apa yang didapatkan dalam PLP selama satu bulan dijadikan bekal dalam menyelami dunia pendidikan kelak.

Beliau juga mengucapkan Terima kasih kepada Universitas Qomaruddin masih memercakayakan MAN 1 Gresik untuk dijadikan tempat PLP hingga hari ini. Terima kasih kepada mahasiswa yang selama PLP membantu kegiatan2 yang berjalan di madrasah. Waktu satu bulan tidak lama, semoga mahasiswa bisa mengambil berbagai nilai positif serta sisi baik yang ada di madrasah.

Kegiatan penutupan PLP pun berakhir pukul 11.00. setelah acara penutupan itu usai dilanjutkan dengan sesi foto bersama antara pihak madrasah yang dihadiri kepala madrasah, wakil kepala madrasah dan guru pamong serta mahasiswa PLP. Setelah selesai sesi foto bersama dilanjutkan dengan kegiata ramah tamah.

Leave a Comment