PROGRAM KETERAMPILAN MAN 1 GRESIK MEDAPATKAN APRESIASI DARI MAN 2 HULU SUNGAI UTARA KALIMANTAN SELATAN

MAN 1 Gresik kedatangan tamu dari Kalimantan Selatan. Sembilan pimpinan dan kepala program keterampilan MAN 2 Hulu Sungai Utara Kalimantan Selatan mengunjungi MAN 1 Gresik pada Kamis, 9 Februari 2023. Kedatangan rombongan tersebut langsung disambut kepala MAN 1 Gresik pada pukul 08.00 WIB. Kesembilan pimpinan dan kepala program MAN 2 Hulu Sungai Utara langsung diarahkan menuju ruang kepala MAN 1 Gresik. Setelah berbincang di ruang kepala MAN 1 Gresik, para tamu langsung diarahkan ke ruang digital yang berlokasi di sebelah timur kantor guru. Di ruang digital para tamu tersebut langsung disambut ketua program keterampilan MAN 1 Gresik beserta guru yang mengajar program keterampilan.

Dalam sambutan pembukaan, Kepala MAN 2 Hulu Sungai Utara yakni H. Khoiron Ali, M.Pd menuturukan bahwa kehadirannya di MAN 1 Gresik dalam rangka implementasi program keterampilan dan belajar tentang implementasi kurikulum merdeka. Karena MAN 2 Hulu Sungai Utara akan menerapkan kurikulum Merdeka pada tahun ajaran yang akan datang. Selain itu, untuk menjawab tantangan zaman dan eksistensi Madrasah Aliyah Negeri, maka dirinya beserta ketua program keterampilan ingin mengaktifkan kembali program madrasah plus keterampilan. Hal ini dikarenakan MAN 2 Hulu Sungai Utara tidak mau kalah dengan program vokasional yang dimiliki oleh sekolah kejuruan. Dirinya ingin membuktikan bahwa MAN 2 Hulu Sungai Utara juga mampu mencetak lulusan yang siap kuliah dan siap berkiprah di dunia usaha.

Kepala madrasah yang baru menjabat beberapa bulan di MAN 2 Hulu Sungai Utara ini juga menyatakan bahwa sudah berada di Jawa Timur sejak hari Selasa. Rencananya selain melakukan kunjungan program keterampilan, rombongan MAN 2 Hulu Sungai Utara juga mau menghadiri Resepsi 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo. Namun karena kepadatan arus lalu lintas pada waktu itu, sehingga rencana tersebut pun batal.

Kepala MAN 1 Gresik Drs. H. Muhari, M.Pd.I yang didampingi wakil kepala madrasah dan juga kepala TU mengawali sambutan dengan memerkenalkan satu persatu jajarannya dan juga seluruh guru yang terlibat dalam program keterampilan MAN 1 Gresik. beliau menyatakan bahwa MAN 1 Gresik bukan mengajarai tentang program keterampilan, tapi mengajak belajar bersama dan berbagai pengalaman tentang program keterampilan. Menurutnya program keterampilan harus ada korelasi dengan perusahaan, maka dari itu MAN 1 Gresik juga menjalin kerja sama dengan beberapa perusahaan dengan adanya MoU. Semua itu dilakukan MAN 1 Gresik agar dapat mengakomodir lulusan MAN 1 Gresik yang setelah lulus ingin langsung bekerja.

Agar kompetensi peserta didik yang ikut dalam program keterampilan terus meningkat, maka juga mengundang perusahaan dan industri di Gresik untuk memberikan pelatihan. Seperti pada bulan lalu mengundang tiga perusahaan untuk memberikan pelatihan di MAN 1 Gresik selama 5 hari. Peserta didik MAN 1 Gresik pun tampak antusias dengan kehadiran perwakilan perusahaan yang memberikan pelatihan secara langsung di MAN 1 Gresik.

Setelah sambutan dari kepala MAN 1 Gresik, berikutnya Ibu Rindang Wahyu Ristiani, S.Pd selaku ketua program keterampilan memberikan paparan tentang program keterampilan yang sudah berjalan. Program keterampilan MAN 1 Gresik telah berjalan sejak tahun 1998. Ada program keterampilan yang ada di MAN 1 Gresik yang meliputi (1) Desain Interior dan Teknik Furniture, (2) Teknik Komputer Jaringan, (3) Tata Busana. Kemarin juga MAN 1 Gresik dimonitoring langsung oleh Dirjen KSKK karena mengajukan program keterampilan baru yakni program Tata Boga. Dalam praktinya program keterampilan ini meliputi 4 komponen pelaksanaan yang meliputi in house training, kunjungan industri, magang, dan tugas akhir.

Setelah pemaparan dari ketua program keterampilan, kegiatan kunjungan pun dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Pihak MAN 2 Hulu Sungai Utara banyak bertanya seputar MOU dengan berbagai perusahaan, pola magang yang sudah berjalan. Selain itu beberapa perwakilan dari MAN 2 Sungai Hulu juga bertanya tentang penerapan program keterampilan dalam kurikulum merdeka.

Rombongan dari MAN 2 Hulu Sungai Utara pun kemudian mengunjungi langsung ruang keterampilan MAN 1 Gresik. ruang keterampilan yang pertama dikunjungi yakni ruang tata busana. Setalah dari ruang tata busana, mereka langsung berkunjung ke ruang Desain Interior dan Furniture. Kemudian dilanjutkan kunjungan ke ruang Unit Produksi dan Jasa (UPJ). Rombongan dari MAN 2 Hulu Sungai Utara tampak antusias ketika melihat karya peserta didik MAN 1 Gresik. Tidak kalah antusias ketika mereka mencoba dan memilih Songkok MAN 1 Gresik.

Leave a Comment